Ndorokakung Pecas Ndahe

Blogosphere rasanya sudah tidak asing lagi dengan mahluk yang satu ini. Pria berambut hitam bercampur perak ini seringkali seliweran di kancah dunia tulis-menulis online. Wicaksono yang kerap dipanggil Ndorokakung ternyata kini telah menginjak usia yang tidak muda lagi. Empat puluh tiga tahun telah beliau lewati dengan beranekaragam suka dan duka.

Manusia Kursi Pesta Blogger 2008 ini seringkali disebut sebagai Lelanangin Jagad merupakan sosok yang lucu dan menggelitik. Terkadang ulahnya mengundang tawa, namun tak jarang mengundang kontroversi. Tetapi senior yang satu ini memang dicintai banyak orang. Bahkan sahabat-sahabatnya mempersembahkan blog ini sebagai hadiah ulang tahun Ndorokakung.

http://ndorokangkung.suatuhari.com

Saya pribadi, sebagai penghormatan kepada Ndorokakung, special merancang cover khusus dalam rangka ulang tahun pak tua ini. Selamat Ulang Tahun Ndorokakung. Semoga teteup nggilani, kreatif dan bijak.

Berniat memiliki? Silakan cari di lapak-lapak koran terdekat. Dijamin anda akan kesulitan menemukannya karena tukang koran pun tak ingin menjual majalah tersebut. 😆

Berikut adalah apa kata mereka mengenai Ndorokakung dalam 3 kata.

Gunawan Rudy: kata, tersirat, nggilani
Simbok Venus: ngeselin, gak sensitif, suka nyolot
Alyak Peldhana: puitis, nggombal, penulishandal
Herman Saksono: nakal, iseng, bijak
Zamroni: usil, ngeselin, keren
Leksa: wartawan, tua, iseng
Fany: jahil, tebar pesona, tua
Gage Batubara: gay, autis, lebay
Yudistira: Pecinta, gosip, jahil
Chichi: tangkas, cermat, jahil
Iman Brotoseno: jijay, geli, sexmachine
Omith: genit, wartawan, terkenal

Yang ikut nulis:
Pakde Mbilung: Ulang Tahun(nya) Ndoro Pecas Ndahe
Zamroni: Ndoro Pecas Ndahe
Nonadita: Persekongkolan Pecas Ndahe
Hanny: Prosa Cinta Pecas Ndahe
Gage Batubara: Pecas Ndahe Batubara
Mbelgedez: Selamat Ulang Taon, Ndor….
Yahya KurniawanSelamat Ulang Tahun Ndoro

Selamat hari Minggu ki sanak, sudahkah anda mengucapkan selamat ulang tahun untuk Ndorokakung??

Foto diambil dari sini dan diedit dengan menggunakan Photoshop CS 2.

.
Kembali ke menu awal… >>>

82 respons untuk ‘Ndorokakung Pecas Ndahe

  1. Eru berkata:

    Belum kenal 🙂 baru mengamati blog ama plurk-nya sebagai
    fans saja hahahaha

    Tapi kalo lihat daftar referensinya, I can see orangnya “jahil” ya

    Heppy Bday

    ¤ cK ¤
    wuah, jahil banget ru. ampun deh… 😆

  2. dondanang berkata:

    Kasian Ndoro dijailin mulu. Selamat ulang taun Ndoro Kangkung 😀

    ¤ cK ¤
    karena biasanya ndoro yang jahil. sekarang gantian.. :mrgreen:

Tinggalkan komentar