#7DaysMarch Day 7: 7 Hari Yang Tak Terlupakan

Tak terasa hari ini adalah hari terakhir memakai Mars. Besoknya Mars sudah harus dikembalikan ke showroom Nissan. T___T

Seminggu bersama Mars memberikan warna lain dalam kehidupan saya. Saya yang biasa ke mana-mana nebeng teman atau naik taksi, jadi berasa hemat banget memakai si Mars. Bensinya yang irit membuat saya tak perlu mengeluarkan banyak rupiah untuk berpergian.

Mars juga mengajarkan saya bagaimana mengendarai mobil di tengah macetnya ibukota. Saya mulai memahami bagaimana sulitnya menyetir di Jakarta. Mulai dari kemacetan, panas, hingga motor-motor yang seringkali menyalip dari arah yang tak dapat ditebak.

Saya belajar untuk jadi lebih fokus dan sekarang menyadari bahwa perempuan memang bisa multitasking. :mrgreen:

Seminggu bersama Mars membuat saya lebih menghargai waktu karena macetnya Jakarta berarti kita harus bersiap-siap menghadapi macet dengan berangkat lebih cepat. Selain itu saya jadi jarang tidur di mobil hahaha…

Di hari terakhir ini saya membawa Mars ke acara Social Media Festival lagi. Kali ini saya menyetir ditemani Imam. Medan parkir kali ini lebih sempit karena ramainya pengunjung yang datang ke fX. Alhasil saya menghabiskan waktu setengah jam hanya untuk mendapatkan parkir. T___T

Untung body Mars kecil, jadi enak nyelip di tempat parkir yang kemarin sempitnya naudjubillah. Saya yang baru menyetir selama 6 hari jadi berasa megap-megap karena harus parkir di tempat sempit.

Selama di acara Social Media Festival, saya bertemu dengan presenter Trans TV ganteng bernama Ryan (jieee Ryan, nih disebut-sebut nih namanya) yang mempromosikan acaranya barunya di Trans TV, yaitu Indigo. Katanya sih acara ini akan mengupas mengenai orang-orang indigo. Menarik juga, mengingat Ryan yang membawakannya. :mrgreen:

bersama Ryan yang kondang itu…

Kemudian di sana bertemu dengan Deniya yang jago meramal dengan tarot. Sayangnya tidak sempat foto bareng.

Di sana saya kembali berkumpul dengan teman-teman Kopdar Jakarta dan Cah Andong. Rasanya seperti reuni. Terbayang bagaimana saya awalnya bertemu dengan teman-teman blogger hingga sekarang memiliki ribuan teman blogger yang tersebar di berbagai negara. Bangga sekali rasanya sebagai blogger.

Belum lagi berkat predikat “blogger”, saya bisa dipinjamkan Nissan March selama seminggu. Alhamdulillah banget ya, jadi blogger itu sesuatu banget. *digilas para anti-Syahrini*

Pulangnya saya membawa Mars ditemani oleh Imam dan Siwi. Siwi adalah teman blogger yang sudah saya kenal sejak 4 tahun yang lalu. Dan akhirnya kali ini Siwi bisa main ke Jakarta dan bertemu dengan teman-teman.

Ah, bahagianya hari ini bertemu banyak teman dan ditemani mobil ganteng, si Mars.

Sayang sekali hari ini hari terakhir saya membawa Mars. Terima kasih untuk NissanID yang sudah meminjamkan Mars selama 1 minggu. Walaupun cuma 1 minggu, saya sangat excited memakai Mars. Mungkin karena ini adalah pertama kalinya saya menyetir kemana-mana sendiri dan menggunakan mobil matic. Dan alhamdulillah banget selama memakai Mars, saya tidak mendapatkan kendala yang berarti.

interior Mars

Mars memang tahu banget apa yang diinginkan si pengendara mobil. Seminggu bersama Mars memang tidak terlupakan. Semoga di lain waktu, saya bisa kembali memakai Mars. 🙂

6 respons untuk ‘#7DaysMarch Day 7: 7 Hari Yang Tak Terlupakan

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s