“Kamu narsis banget sih?”. Kata itu sering terdengar akhir-akhir ini karena menurut survey saya (bukan survey tertulis melainkan survey mata dan telinga) makin nambah aja orang-orang yang mempunyai sifat narsis. Apa sih narsis itu?? Narcissus, narcist atau narsis (bahasa Indonesianya) berasal dari nama seorang manusia yang tampan luar biasa bernama Narcissus or Narkissos (dalam bahasa Yunani).
Semua orang yang melihat dirinya pasti langsung jatuh cinta. Namun Narkissos tidak mempunyai hati. Dia tidak mencintai siapapun. Suatu hari Dewi Echo (gema) melihat Narkissos dan jatuh cinta kepadanya, seperti yang biasa terjadi pada gadis-gadis yang telah melihat Narkissos. Dewi Echo mencoba memanggil Narkissos. Lalu Narkissos mencoba menanggapi panggilan tersebut. Setelah akhirnya mereka berdua bertemu, Dewi Echo tidak dapat berbicara, hanya dapat mengungkapkan rasa cintanya dengan tangan (Saya ga tau tangannya ngapain aja. Mungkin grepe-grepe kali makanya ditolak XD). Merasa terganggu karena banyak orang yang menyukainya, Narkissos menolak cinta Dewi Echo. Menurut versi yang saya baca, Dewi Echo marah kemudian mengutuk Narkissos agar jatuh cinta pada bayangan dirinya di air. Narkissos terus memandangi dirinya sampai akhir menutup mata (kayak lagu Indonesia :p). Akhirnya Narkissos menjadi setangkai bunga yang dinamakan sama dengan namanya, Narcissus.
Buat kamu yang merasa narsis, itu sah-sah aja. Asal jangan kelewatan sampai kamu ga makan atau ga mau ngapain-ngapain lantaran kerjanya cuma bercermin, dandan, memperganteng atau mempercantik diri berjam-jam di depan cermin. Kalau menurut saya, salah satu akibat meningkatnya jumlah narsisers (sebutan untuk orang-orang narsis dalam kamus bahasa gaul saya) adalah karena teknologi canggih yaitu henpon berkamera. Why?? Karena saya memperhatikan teman-teman saya yang awalnya punya henpon cuma bisa sms ato nelpon doank, ketika ganti henpon menjadi henpon berkamera, mulailah budaya narsis. Memory henpon penuh bukan karena game, lagu, video atau yang lain-lain melainkan foto dirinya sendiri.
How Narcissism are you???
Coba cek henpon kamu (khusus yang mempunyai henpon berkamera). Ada berapa jumlah foto kamu yang SENDIRI (bukan bersama teman-teman). Kalo kurang dari 50, Selamat!! Anda bukan termasuk orang-orang narsisers. Apabila dalam suatu folder image banyak terdapat folder-folder lain dan ada salah satu folder yang berisi hanya foto-foto diri sendiri dengan berbagai gaya namun dengan baju yang sama (alias dalam suatu moment memotret diri sendiri secara berulang-ulang sampai yang ngelihat foto tersebut eneg dan dapat menyebabkan gangguan pencernaan) atau isi folder tersebut lebih dari 50 file foto?? Wah… anda layak masuk jajaran Narciss People of The Year. Thank God saya ga termasuk dalam jajaran itu. Walaupun frekuensi foto-memfoto saya cukup tinggi, namun kebanyakan teman saya yang melihat henpon saya lebih banyak bilang “Kucing kamu narsis banget sih”. Yap…ini karena henpon saya lebih banyak foto kucing ketimbang foto saya sendiri. (Kalau foto saya bersama teman, kakak, sodara dll itu baru banyak. Saya prefer foto bareng teman atau orang lain ketimbang sendiri. Kecuali moment-moment tertentu, kayak wisuda atau kalau lagi cantik hehehe…^_-).
Buat kamu-kamu yang dikaruniai wajah ganteng, muka cantik, body seksi aduhai, sah-sah aja narsis asal jangan exhibitioner alias doyan memamerkan bagian-bagian tubuh yang dapat mengundang napsong™ (nafsu.Red). Karena banyak ribuan kasus akibat teknologi canggih (foto, video, dll), seperti video aneh-aneh, foto diri half-naked atau malah full-naked yang kemudian tersebar (ingat kasus foto artis RF dan video mesum ME-YZ). Menurut saya itu adalah akibat narsis, merasa dirinya perlu difoto/rekam yang malah berakibat fatal. Setuju atau tidak setuju, bisa layangkan saja kritik dan saran yang membangun untuk saya. Walaupun saya yakin, masa’ orang kayak saya dapet kritik (Narsis mode: ON) hahahahahahahahaha……
PS: penulis tidak bertanggung jawab atas efek samping setelah membaca tulisan ini
Thanks to Wikipedia
Duh, kekna gw termasuk yg exhibist deh… *mulai menghapus foto*
@ wadehel
waduh…dihapus donk mas foto2 yang aneh. jangan disimpen.
Gambarnya Echonya kok eksehibisionis gitu, ya? 😛
@ geddoe
tapi doyan khan hehehehe 😆
Fitnah! 😈
*siul siul belagak ga denger*
Hmm,, Ma ga masuk narsis,, ga ampe limapuluh,, (halah, pake diitungin atu atu,,) 🙂
@ rizma adlia
di henpon ku cuma 46. karena kurang dari 50, jadi belum termasuk narsis hehehehe… 😛
huhu, lempar trekbrek ngingetin orang narsis nih? 🙂
Narsis?? Kayanya itu adalah bekat terpendam dari orang orang ganteng dan cakep, serta pandai dan berbudi luhur
Seperti saya@ destiutami
*siyul siyul*
@ fourtynine
. . . . . . . .
brarti saya ga termasuk narsis people, di hp saya ga ada foto saya sama sekali..
*hp saya ga ada kameranya
Hmm stau gw sieh bukannya jadi bunga..tapi pas si pria narsis ini meninggal ada bunga yang tumbuh di tempat dia meninggal..dan si bunga dikasih nama Narcissus ..gituw..entahlah yang mana yang bener 😆
Narsis itu memang sebagian dari iman.. imannya para makhluk cute
seperti dirikuw*ngecek foto di hape*
ngga narsis kok,, 😀
*ngecek folder komputer*
OmaiGAT!! ga tau deh~~ hwehehehe 😆
oh, ini toh maksudnya…. ck ck ck. Baru tau ttg sejarah narsis.
@ anker
turut berduka cita
karena hp-nya belum ada kamera😐@ chielicious
waduh…ini lagi…narsis ngaku-ngaku 😕
@ sare’
halah…kamu narsisss!!! foto di hapenya aja banyak banget
*kabuuurr*
@ rd limosin
ya begitulah… 8)
narsis…???
ya kalo menyebut diri sendiri tuan tampan dibilang narsis berarti saya narsis __ __V
@ celotehsaya
benar, bung! 8)
Kalau saya ini narsisnya aneh, saya lebih paling seneng kalau pose poto-poto saya menjijikkan. Kalau keliatan ganteng dikit 😛 Malah saya buwang jaoh-jaoh 😛
bukan narsis… mm cumaa
“kalo diri sendiri ga mo belain diri sendiri… apalagi orang lain dunk”
** sok bijak **
kucingnya yang narsis apa yang punyanya narsis
untuk menarsiskan kucingnya ? agar dunia tahu betapa narsisnya
kucing-kucing itu karena yang punyanya narsis?
** kabur sebelum dibakar **
aku pengen narcis tapi kamera hape ku jelek.. jadi kalau poto aku malah kelihatan tambah jelek….. males deh…
untuk -=«GoenRock®»=- saranku kamu secepatnya pergi ke rumah sakit jiwa aja…. bahaya kalau enggak segera dipriksain…..
Wah…berarti aku nggak narsis dong…
soalx foto2 diriku nggak sampe 50….
wuah…berarti aku nggak narsis dong…
soalx foto2 diriku nggak sampe 50an….